Kakak menabung di bank sebesar 800.000 dengan suku bunga tungal 9% setahun. Tabungan kakak saat diambil sebesar 920.000. Lama kakak menabung adalah..
Ujian Nasional
Hagainitampubolon
Pertanyaan
Kakak menabung di bank sebesar 800.000 dengan suku bunga tungal 9% setahun. Tabungan kakak saat diambil sebesar 920.000. Lama kakak menabung adalah..
2 Jawaban
-
1. Jawaban Jimbenaho
Saya coba bantu yah !
Penyelesaian :
-------------------
Diket : Tab.Awal = Rp.800.000 , Tab. ke n = Rp. 920.000 , Bunga = 9% pertahun
Pertama, kita cari dulu bunga yang diberikan pertahun :
Besar bunga 1 thn
= 9/100 × 800.000
= 9 × 8000
= Rp. 72.000
Besar bunga 1 bulan
= 72.000 / 12
= Rp. Rp. 6000
Besar bunga diterima kakak
= Tab. ke n - Tab. Awal
= 920.000 - 800.000
= Rp. 120.000
Lama kakak menabung
= Besar bunga diterima / Bunga 1 bln
= 120.000 / 6000
= 20 bulan
atau
= 20 / 12
= 1 tahun 8 bulan
Maka, lama kakak menabung ialah 20 bulan atau 1 tahun 8 bulan.
Semoga bisa membantu dan berguna ya ! -
2. Jawaban ErikCatosLawijaya
Mapel : Matematika
Kelas : VII SMP
Bab : Aritmatika Sosial
Pembahasan :
TA = 100/(100 + n/12 x p) x TK
800.000 = 100/(100 + n/12 x 9) x 920.000
80/92 = 100/(100 + 3n/4)
80(100 + 3n/4) = 9200
8000 + 60n = 9200
60n = 9200 - 8000
60n = 1200
6n = 120
n = 20 bulan