B. Indonesia

Pertanyaan

assalamu'alaikum. mau bertanya. perbedaan akreditasi sekolah diakui, disamakan, dan terdaftar? tolong di jawab dengan penjelasan yang singkat dan padat. terima kasih.

1 Jawaban

  • Akreditasi sekolah diberlakukan bagi sekolah swasta dalam arti bukan dibawah naungan pemerintah dalam pengelolaannya. Akreditasi berarti pengakuan sekolah tersebut oleh lembaga negara tertinggi yaitu pemerintah. Ada 3 akreditasi yang berlaku bagi sekolah swasta tersebut yaitu diakui, disamakan dan terdaftar. Berikut ini perbedaan status sekolah diakui, disamakan dan terdaftar.

    • Akreditasi terdaftar berarti sekolah baru terdaftar di lembaga negara terkait,
    • Akreditasi diakui artinya sekolah sudah diakui oleh lembaga negara terkait.
    • Akreditasi disamakan berarti sekolah itu sudah sama dengan sekolah negeri.

    Pembahasan

    Akreditasi sekolah biasanya menjadi acuan bagi orang tua yang akan menyekolahkan anaknya di sekolah swasta, atau sekolah yang tidak berada dibawah naungan pemerintah dalam pengelolaannya. Perbedaan sekolah swasta dan negeri sendiri yang terlihat sangat jelas terletak pada biaya sekolah. Sekolah negeri biayanya lebih murah karena dalam pengelolaannya bisa sepenuhnya oleh pemerintah. Termasuk kurikulum yang sama untuk setiap jenjang pendidikan mulai dari SD, SMP sampai

    SMA.

    Perbedaan akreditasi sekolah yaitu terdaftar, diakui dan disamakan seperti yang sudah disebutkan dalam jawaban diatas, merupakan perbedaan paling mendasar yang menyangkut legalitas sekolah. Adapun perbedaan lain bisa menyangkut biaya sekolah, serta pelaksanaan ujian. Sekolah dengan akreditasi disamakan, biayanya bisa lebih ringan dibanding yang masih diakui atau terdaftar. Sementara mengenai pelaksanaan ujian nasional, sekolah yang sudah disamakan, sudah bisa melaksanakan ujian nasional di lokasi sekolah, sedangkan sekolah dengan akreditasi diakui dan terdaftar, biasanya siswanya menumpang pelaksanaan ujian nasional ke sekolah negeri.

    Pelajari lebih lanjut

    1. Materi tentang perbedaan sekolah negeri dan sekolah swasta https://brainly.co.id/tugas/3117978
    2. Materi tentang pengertian akreditasi https://brainly.co.id/tugas/15621146
    3. Materi tentang karakteristik sekolah efektif https://brainly.co.id/tugas/51320930

    Detail jawaban

    Kelas : Sekolah Menengah Atas

    Mata pelajaran : Bahasa Indonesia

    Bab : 7 - Mengolah informasi

    Kode : 12.1.7

    #AyoBelajar

    #SPJ2

Pertanyaan Lainnya