1.kamu menggunakan bambu 140cm sebagai pengungkit untuk mengangkat batu besar.batu itu 20cm dari tumpuan.berapakah KM pengungkit itu?,2.sebuah dayung perahu mem
Pertanyaan
1 Jawaban
-
1. Jawaban GilangMardian
1. Kamu menggunakan bambu 140 cm sebagai pengungkit untuk mengangkat batu besar. Jika batu diletakkan 20 cm dari tumpuan, maka Keuntungan Mekanis (KM) pengungkit adalah 6.
2. Sebuah dayung perahu memiliki tangkai pegangan 50 cm dari tumpuan dan daun dayung 125 cm dari tumpuan, maka keuntungan mekanik dayung itu adalah 2,5.
3. Dengan menggunakan papan yang panjangnya 4 m, pekerja mengerahkan gaya 1250 N untuk memindahkan kotak kelangit langit yang tingginya 2 m. Maka berat kotak itu adalah 2500 N.
4. Seorang anak menarik mobil mobilan bermasa 2,5 kg dengan gaya 4 N. Maka percepatan mobil mobilan itu adalah 1,6 m/s².
Penjelasan:
Pesawat sederhana adalah alat yang digunakan untuk memudahkan kerja. Seberapa jauh sebuah pesawat sederhana mempermudah pekerjaan ditunjukkan oleh apa yang disebut sebagai keuntungan mekanis (KM). Keuntungan mekanis ditunjukkan oleh rasio beban tehadap gaya yang perlu kita berikan.
Keuntungan mekanis pengungkit ditunjukkan oleh:
[tex]KM=\frac{W}{F}=\frac{L_k}{L_b}\;\;...(1)[/tex]
dimana [tex]W[/tex] adalah beban yang akan diangkat, [tex]F[/tex] adalah gaya yang perlu diberikan, [tex]L_K[/tex] adalah lengan kuasa, dan [tex]L_B[/tex] adalah lengan beban. Dengan menggunakan persamaan (1), kita dapat menjawab soal nomor 1 dan 2.
1. [tex]L_K[/tex] 120 cm dan [tex]L_B[/tex] 20 cm, sehingga KM bernilai 6.
2. [tex]L_K[/tex] 125 cm dan [tex]L_B[/tex] 50 cm, sehingga KM bernilai 2,5.
Keuntungan mekanis bidang miring ditunjukkan oleh:
[tex]KM=\frac{W}{F}=\frac{L}{h}\;\;...(2)[/tex]
Dimana [tex]L[/tex] adalah panjang bidang miring dan [tex]h[/tex] adalah tinggi bidang miring. Dengan menggunakan persamaan (2), kita dapat menyelesaikan nomor 3.
3. [tex]L[/tex] adalah 4 m dan [tex]h[/tex] adalah 2 m, maka:
[tex]W=\frac{4}{2}\times 1250[/tex]
[tex]=2500\;N[/tex]
Sebuah benda bermassa [tex]m[/tex] yang ditarik/didorong dengan gaya [tex]F[/tex] akan memiliki percepatan [tex]a[/tex] sebesar [tex]\frac{F}{m}[/tex]. Maka pertanyaan nomor 4 ;
4. [tex]m[/tex] adalah 2,5 kg, dan [tex]F[/tex] adalah 4 N, maka:
[tex]a=\frac{F}{m}[/tex]
[tex]=\frac{4}{2,5}[/tex]
[tex]=1,6\;m/s^2[/tex]
Pelajari lebih lanjut:
Jenis-jenis pesawat sederhana: https://brainly.co.id/tugas/924784
Detil jawaban:
Kelas: 8
Mapel: IPA
Bab: Pesawat Sederhana
Kode: 8.6.2
Kata kunci: pesawat sederhana, keuntungan mekanis