Fisika

Pertanyaan

Sebuah kawat penghantar yang arahnya melintang dari utara ke selatan berarus listrik 5 A, memotong tegak lurus garis garis gaya magnet yang memiliki induksi magnetik sebesar 4x10⁻⁴ Telsa dengan arah ke barat. Bila panjang kawat yang terpengaruh medan magnetik adalah 10 cm, tentukan besar dan arah gaya magnetik yang timbul pada kawat

please..tolong ya, terimakasih

1 Jawaban

  • Besar gaya magnetik
    FL = B.I.L.sin θ
    FL = 4×10^-4 . 5 . 0,1 . sin 90°
    FL = 2×10^-4 Newton

    Arah gaya magnetik
    Memakai kaidah tangan kanan.
    Tangan di buka
    Jempol = arah arus listrik I
    Jari empat = arah medan magnetik B
    Telapak tangan = arah gaya magnetik FL

    (I) Jempol ke selatan
    (B) Telapak tangan ke barat
    Maka otomatis telapak tangan (FL) menghadap ke bawah.

    Jadi arah gaya magnetik nya adalah ke bawah.

Pertanyaan Lainnya